Buku Ende, BN (Buku Nyanyian HKBP, Suplemen Buku Ende, Lagu KOOR HKBP, Katekhimus Kecil
hkbp.lagu-gereja.com
 

View : 141 kali
00    SAAT TEDUH  BE 811
01    BN 4:1-3                SEKARANG B’RI SYUKUR
1
Sekarang b’ri syukur, kepada Tuhan Allah.
Raja dan Khalikmu, seluruh jagad raya.
Roh, tubuh, jiwamu, muliakan nama-Nya.
Berkat-Nya bagimu kekal selamanya.
2
Tuhan Allah memb’ri, anak-Nya Yesus Kristus
Kasih-Nya tak terpri, wujud-Nya dalam Kristus
Manusia ditebus, dengan darah kudus
Oleh-Nya kita pun, bersyukurlah terus

-- MUSIK ----

...Berdiri di ayat ke-3...
3
B’ri hormat pujian, muliakan nama Tuhan
Sang Bapa, putra-Nya, serta Roh Pengasihan
Allah maha besar, Tritunggal yang esa
Terpuji nama-Nya, kekal selamanya

02    VOTUM-INTROITUS-DOA:

03    PKJ 14:1-2    
KUNYANYIKAN KASIH SETIA TUHAN

1
Kunyanyikan kasih setia Tuhan selamanya, selamanya.
Kunyanyikan kasih setia Tuhan selamanya,
kunyanyikan s’lamanya.
Kututurkan tak jemu kasih setiaMu,Tuhan;
kututurkan tak jemu kasih setiaMu turun temurun.
Kunyanyikan kasih setia Tuhan selamanya, selamanya.
Kunyanyikan kasih setia Tuhan selamanya,
kunyanyikan s’lamanya.

04    HUKUM TAURAT: 1 Tawarikh 29:11

05    KJ 368:1-2
PADA KAKI SALIBMU
1
Pada kaki salibMu, Yesus, 'ku berlindung;
Air hayat Golgota pancaran yang agung.
Reff.
SalibMu, salibMu yang kumuliakan
Hingga dalam sorga k'lak ada perhentian.
... Berdiri di ayat ke-2 ...
2
Pada kaki salibMu kasihMu kut'rima;
Sinar Bintang Fajar t'rang yang memb'ri cahaya...Reff.

06    PENGAKUAN DOSA:

07    lagu: Datanglah PadaNya     DATANGLAH PADA-NYA
Di saat hati sedang galau,
pada siapa mengadu?
Berharap pada dunia sia-sialah
Hanya pada Yesus ada jawaban
Datanglah padaNya yang lelah
Diberi kelegaan.

Di saat badai ombak menderu
pada siapa berteduh?
Berharap pada dunia sia-sialah
Hanya pada Yesus ada pertolongan
Datanglah padaNya yang berbeban
DiangkatNya.
 
Siang malam mataNya, tak pernah terpejam
Menunggu setiap orang datang padaNya
Siang malam tanganNya selalu terbuka
Menanti setiap orang menghampiriNya.

Tak henti-henti Dia menunggu
Tak henti-henti Dia menanti
Datanglah padaNya selama masih
Diberi waktu.

Datanglah padaNya selama masih
Diberi waktu


08    EPISTEL:  
2 Korintus 12:2-10
12:2 Aku tahu tentang seorang Kristen; empat belas tahun yang lampau -- entah di dalam tubuh, aku tidak tahu, entah di luar tubuh, aku tidak tahu, Allah yang mengetahuinya -- orang itu tiba-tiba diangkat ke tingkat yang ketiga dari sorga.
12:3 Aku juga tahu tentang orang itu, -- entah di dalam tubuh entah di luar tubuh, aku tidak tahu, Allah yang mengetahuinya --
12:4 ia tiba-tiba diangkat ke Firdaus dan ia mendengar kata-kata yang tak terkatakan, yang tidak boleh diucapkan manusia.
12:5 Atas orang itu aku hendak bermegah, tetapi atas diriku sendiri aku tidak akan bermegah, selain atas kelemahan-kelemahanku.
12:6 Sebab sekiranya aku hendak bermegah juga, aku bukan orang bodoh lagi, karena aku mengatakan kebenaran. Tetapi aku menahan diriku, supaya jangan ada orang yang menghitungkan kepadaku lebih dari pada yang mereka lihat padaku atau yang mereka dengar dari padaku.
12:7 Dan supaya aku jangan meninggikan diri karena penyataan-penyataan yang luar biasa itu, maka aku diberi suatu duri di dalam dagingku, yaitu seorang utusan Iblis untuk menggocoh aku, supaya aku jangan meninggikan diri.
12:8 Tentang hal itu aku sudah tiga kali berseru kepada Tuhan, supaya utusan Iblis itu mundur dari padaku.
12:9 Tetapi jawab Tuhan kepadaku: "Cukuplah kasih karunia-Ku bagimu, sebab justru dalam kelemahanlah kuasa-Ku menjadi sempurna." Sebab itu terlebih suka aku bermegah atas kelemahanku, supaya kuasa Kristus turun menaungi aku.
12:10 Karena itu aku senang dan rela di dalam kelemahan, di dalam siksaan, di dalam kesukaran, di dalam penganiayaan dan kesesakan oleh karena Kristus. Sebab jika aku lemah, maka aku kuat.

09    BN 183:1+3
T’LAH ‘KU TEMUKAN
1
T’lah ‘ku temukan Raja kasih bagiku orang yang sesat
Dialah Yesus maha kasih bagiku yang hilang, penat
Sekarang aku mengenal Tuhan pengasih yang kekal
Sekarang aku mengenal Tuhan pengasih yang kekal
...Berdiri di ayat ke-3...
3
Maka yang dapat ‘ku andalkan hanyalah pengasihan-Nya
Segala puji bagi Tuhan yang melimpahkan rahmat-Nya
Aku bersyukur bertemu, memuji kasih Tuhanku
Aku bersyukur bertemu, memuji kasih Tuhanku

10    PENGAKUAN IMAN RASULI

11    KOOR/VG:

12    WARTA JEMAAT:

13    KJ 247:1-2
SUNGGUH KERAJAAN ALLAH
1
Sungguh, Kerajaan Allah di bumi tak kalah.
Yesus yang bangkit dilantik menjadi kepala.
Ia menang; g'lapmu menjadi terang:
Lihatlah fajar menyala.
2
Sambil menyangkal dirimu tetaplah percaya.
Jangan pengharapan hilang di p'rang dan bahaya.
Biar gentar, hatimu pun berdebar,
Akhirnya kamu berjaya.

14    KHOTBAH:
Mazmur 48:1-15
48:1 Nyanyian. Mazmur bani Korah.
48:2 Besarlah TUHAN dan sangat terpuji di kota Allah kita!
48:3 Gunung-Nya yang kudus, yang menjulang permai, adalah kegirangan bagi seluruh bumi; gunung Sion itu, jauh di sebelah utara, kota Raja Besar.
48:4 Dalam puri-purinya Allah memperkenalkan diri-Nya sebagai benteng.
48:5 Sebab lihat, raja-raja datang berkumpul, mereka bersama-sama berjalan maju;
48:6 demi mereka melihatnya, mereka tercengang-cengang, terkejut, lalu lari kebingungan.
48:7 Kegentaran menimpa mereka di sana; mereka kesakitan seperti perempuan yang hendak melahirkan.
48:8 Dengan angin timur Engkau memecahkan kapal-kapal Tarsis.
48:9 Seperti yang telah kita dengar, demikianlah juga kita lihat, di kota TUHAN semesta alam, di kota Allah kita; Allah menegakkannya untuk selama-lamanya. S e l a
48:10 Kami mengingat, ya Allah, kasih setia-Mu di dalam bait-Mu.
48:11 Seperti nama-Mu, ya Allah, demikianlah kemasyhuran-Mu sampai ke ujung bumi; tangan kanan-Mu penuh dengan keadilan.
48:12 Biarlah gunung Sion bersukacita; biarlah anak-anak perempuan Yehuda bersorak-sorak oleh karena penghukuman-Mu!
48:13 Kelilingilah Sion dan edarilah dia, hitunglah menaranya,
48:14 perhatikanlah temboknya, jalanilah puri-purinya, supaya kamu dapat menceriterakannya kepada angkatan yang kemudian:
48:15 Sesungguhnya inilah Allah, Allah kitalah Dia seterusnya dan untuk selamanya! Dialah yang memimpin kita!


15     Ayat Persembahan: II Korintus/Korint/Corinthians 8:12 NIV
Sebab jika kamu rela untuk memberi, maka pemberianmu akan diterima, kalau pemberianmu itu berdasarkan apa yang ada padamu, bukan berdasarkan apa yang tidak ada padamu.

16    KJ 344:1---               (Persembahan IA, IB, dan II)     INGAT AKAN NAMA YESUS
1
Ingat akan nama Yesus, kau yang susah dan sedih:
Nama itu menghiburmu k'mana saja kau pergi.
Reff.
Indahlah namaNya, pengharapan dunia!
Indahlah namaNya, suka sorga yang baka!
2
Bawa nama Tuhan Yesus, itulah perisaimu.
Bila datang pencobaan, itu yang menolongmu...Reff.
3
Sungguh agung nama Yesus, hati kita bergemar.
Bila kita dirangkulNya, sukacita pun besar...Reff.
4
Bila mendengar namaNya, baiklah kita menyembah
dan mengaku Dia Raja kini dan selamanya....Reff.

   17    PENUTUP: Doa dan Berkat














Pelatihan Online EasyWorship 2009 mulai 06 April 2015
- Soal Latihan 1 EasyWorship 2009 - Pembuatan Slide Tata Ibadah
- Register | Login




NEXT:
Tata Ibadah HKBP Minggu, 14 Juli 2024 - MINGGU VII DUNG TRINITATIS


PREV:
TATA IBADAH HKBP Minggu, 30 Juni 2024 - MINGGU V SETELAH TRINITATIS DAN PERAYAAN JUBILEUM 125 TAHUN ZENDING HKBP


Kostenlose Backlinks bei http://backl.pommernanzeiger.de Seitenpartner www.condor-bbs.com Rankingcloud.de - Hosting in der Cloud Suchmaschinenoptimierung Kostenloser Auto-Backlink von www.cheers2.de